LOMBOK TENGAH – Anggota DPRD Kabupaten Lombok Tengah (Loteng) Dapil Pujut-Praya Timur, Lalu Ramdan mempertanyakan sejauh mana promosi yang dilakukan Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) dan Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selaku penyelenggara event berskala internasional, seperti WSBK dan MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut.
“Kita perlu tau promosi seperti apa yang sudah dilakukan ITDC dan MGPA selaku penyelenggara di event-event ini,” tegas Lalu Ramdan, Senin 27 Februari 2023.
Dikatakannya, berkaca dari event-event sebelumnya, Pemerintah Daerah (Pemda) Loteng dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB mengeluarkan himbauan bagi ASN. Dimana, ASN dikerahkan ikut ambil bagian (membeli tiket_red) untuk memeriahkan berbagai sesi di Sirkuit Mandalika tersebut.
“Jangan sampai himbauan itu muncul kembali di pagelaran event WSBK dan MotoGP ke depannya,” ujarnya.
Jika benar, lanjut politisi Partai Gerindra ini, maka secara langsung pihak ITDC dan MGPA mempertontonkan kegagalannya dalam mempromosikan event-event kelas dunia.
“Untuk mendongkrak peningkatan PAD, tentu kita harapkan dari kunjungan wisatawan yang dari luar daerah. Baik dari segi penginapan, kuliner dan kunjungan ke destinasi wisata yang ada di daerah ini,” terangnya.
“Jadi kita harus benar-benar melihat bentuk promosi yang mereka lakukan untuk meningkatkan jumlah penonton di event-event ini, tanpa harus mengandalkan ASN,” tandasnya.
Sementara itu, beberapa pihak dari ITDC maupun MGPA yang coba dikonfirmasi via whatsApp dan email enggan memberikan jawaban hingga berita ini dimuat. (red)