LOMBOK TENGAH – DPD Partai NasDem Lombok Tengah (Loteng) bersama pemuda lingkungan Kampung Berangsak, Kelurahan Tiwu Galih, Kecamatan Praya turun menyantuni anak yatim. Kegiatan itu berlangsung di rumah Ketua Garnita DPD NasDem.
“Selain dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan, kegiatan ini juga sebagai bentuk kepedulian dan kehadiran NasDem di tengah masyarakat,” kata Ketua Garnita DPD Partai NasDem Loteng, Baiq Susiana, Kamis 9 Maret 2023.
Kegiatan santunan anak yatim tersebut mengusung tema “NasDem Peduli Anak Yatim dan Warga Parkir Miskin”.
Dimana, hal itu merupakan rutinitas NasDem untuk memperkenalkan diri jika partai besutan Surya Paloh tersebut selalu hadir di tengah-tengah masyarakat.
“Jumlah anak yatim yang disantuni sebanyak 50 orang. Mereka berasal dari setiap kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Praya,” terangnya seraya mengatakan jika pihaknya juga memberikan santunan bagi warga yang membutuhkan, khususnya lansia.
Ia mengungkapkan, berbagai bantuan dan kegiatan sosial yang dilakukan NasDem selama ini adalah bukti rasa kepedulian NasDem bagi masyarakat. Dan Partai NasDem akan terus bergerak memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan.
“Partai NasDem harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat. Ini sudah dibuktikan melalui berbagai kegiatan dan bantuan sosial dari NasDem selama ini,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua RT 05 Lingkungan Kampung Berangksak, Astar sangat mengapresiasi dan mendukung program tersebut.
Baginya, anak yatim yang berkumpul hari ini merupakan putra-putri terbaik yang kelak juga bisa berperan dalam membangun bangsa.
“Kita perlu memberikan support kepada mereka untuk mewujudkan apa yang menjadi harapan dan cita-cita mereka,” tandasnya. (red)