Pindah Tugas, Danrem 162/WB Jadikan Moment Olahraga sebagai Ajang Berpamitan

MATARAM – Danrem 162/Wira Bhakti, Brigjen TNI Sudarwo Aris Nurcahyo, S.Sos.MM menjadikan moment olahraga bersama dengan semua jajaran sebagai rangkaian serah terima jabatan (Sertijab).

Kegiatan itu berlangsung di Lapangan Gatot Subroto Makorem 162/WB, Jln. Lingkar Selatan No. 162 Kelurahan Pagutan, Kecamatan Mataram, Kota Mataram, Jum’at 09 Juni 2023.

“Dalam waktu dekat ini, saya akan pindah tugas menjabat sebagai Pa Sahli Tk.II KASAD Bidang Poldagri,” kata Brigjen Aris Nurcahyo.

Pada kesempatan itu, ia menyampaikan ucapan terima kasih sekaligus permohonan maaf kepada seluruh anggota yang telah mendukungnya selama ini.

Baginya, olahraga yang diselenggarakan secara langsung dan virtual itu dilakukan karena sudah tidak ada waktu untuk mendatangi anggota satu persatu.

“Terimakasih atas dukungan dan kerjasamanya selama saya menjabat sebagai Kasrem hingga Danrem,” ujarnya.

Ia menyampaikan, sejauh ini semua pihak telah bersama-sama berupaya membangun Korem 162/WB ke arah lebih baik. Tentu suka duka telah dilalui bersama. Bahkan tidak menutup kemungkinan ada permasalahan yang bermunculan.

“Saya tidak ingin pergi meninggalkan Korem ini dengan kondisi masih ada anggota yang tersakiti,” terangnya.

“Melalui kesempatan ini pula saya berharap kita bisa saling memaafkan jika ada kesalahan dan kekhilafan. Terutama ketika saya menjadi pimpinan,” sambung jenderal yang dikenal bersahaja ini.

Menurutnya, setiap pemimpin punya prinsip, ide dan gagasan tersendiri untuk berbuat yang terbaik bagi anggotanya.

Bahkan hal itu selalu ia terapkan saat menjadi pimpinan. Baik itu komandan Kompi, Batalyon, Kodim hingga Korem.

“Saya berpesan agar jangan dibanding-bandingkan antara saya dengan Danrem baru nantinya. Termasuk Pak Rudi yang saya gantikan sebelumnya,” tegasnya.

“Saya juga minta maaf karen mungkin belum bisa berbuat banyak. Walaupun sudah berbuat, namun belum maksimal. Semoga Danrem baru dapat melanjutkan apa yang sudah saya perbuat selama ini,” pungkasnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *