LOMBOK TENGAH – Ketua DPRD Kabupaten Lombok Tengah, M. Tauhid menghimbau kepada semua lapisan masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas kemanan dan kenyaman daerah pasca berlangsungnya Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Hal itu ia sampaikan saat memimpin rapat paripurna perdana di tahun 2024, kemarin.
Politisi Gerindra ini mengatakan, bangsa Indonesia baru saja telah menyelenggarakan satu pesta besar yakni Pemilu legislatif, DPD dan Pilpres. Sebuah pesta yang akan menentukan siapakah pemimpin bangsa Indonesia dan juga wakil wakil rakyat di parlemen. Saat ini tahapan pemilu masih berjalan dan berproses, hingga akhirnya nanti hasil pemilu diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
“Pesta demokrasi yang sudah dan sedang berjalan saat ini berlangsung aman dan lancar, meskipun ada riak-riak kecil, tapi hal itu sangat wajar. Yang jelas kondusifitas harus tetap dijaga dengan sebaik mungkin,” tegas M. Tauhid.
Dijelaskannya, saat ini proses rekapitulasi penghitungan suara sudah dilakukan di tingkat kecamatan dan akan dilakukan ke proses selanjutnya di tingkat Kabupaten. Oleh karena itu, pihaknya meminta kepada seluruh kontestan pemilu dan juga masyarakat untuk sama-sama menjaga keamanan, kenyamanan dan kondusiftas daerah.
“Saya menghimbau kepada semua pihak untuk sama-sama menjaga keamanan dan kenyamanan di tengah masyarakat,” pungkasnya. (red)