Pemda Lombok Tengah Apresiasi Tax Gathering KPP Pratama Praya

LOMBOK TENGAH – Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Praya kembali menggelar Tax Gathering di Kabupaten Lombok Tengah (Loteng. Tujuannya untuk memberikan apresiasi kepada para wajib pajak atas kepatuhan dan kontribusinya dalam pembangunan negara.

Kegitan tersebut dihadiri langsung Bupati, HL. Pathul Bahri, Wakil Bupati, HM. Nursiah, Sekda, HL. Firman Wijaya, unsur forkopimda dan para wajib pajak. Acara berlangsung di Ballroom Lantai V Kantor Bupati setempat, Selasa (21/05/2024).

Kepala KPP Pratama Praya, Widi Pramono menyampaikan apresiasi atas kontribusi wajib pajak dalam penerimaan negara. Menurutnya, sinergi yang terjalin dengan instansi pemerintah, perhimpunan pengusaha dan perbankan telah membantu tercapainya target penerimaan pajak di daerah ini.

Dikatakannya, pada tahun 2023 lalu, KPP Pratama Praya mencapai target penerimaan sebesar Rp. 447. 714. 278. 000 dengan capaian 105,03%, yaitu sebesar Rp. 470. 240. 579. 604. Penerimaan ini tumbuh 12,2% dibandingkan tahun sebelumnya. Di mana hal itu didominasi sektor administrasi pemerintahan dan jaminan sosial wajib (55%), perdagangan besar dan eceran (11%), jasa keuangan dan asuransi (6%) dan sektor lainnya (28%).

“Penerimaan pajak dari Loteng sendiri berkontribusi sebesar 53,25% terhadap total penerimaan KPP Pratama Praya,” kata Widi Pramono.

Dijelaskannya, per 15 Mei 2024, 86% ASN Pemerintah Daerah (Pemda) Loteng telah melaporkan SPT tahunan. Namun, masih terdapat 1. 383 ASN yang belum melaporkan SPT tahunan dan 743 dari 9. 685 ASN yang belum melakukan pemadanan NIK-NPWP, yang harus diselesaikan paling lambat 30 Juni mendatang.

Pihaknya mengimbau kepada ASN dan seluruh wajib pajak untuk segera melakukan pemadanan NIK-NPWP.

“Direktorat Jenderal Pajak (DJP) tengah melakukan modernisasi sistem informasi melalui Pembaruan Sistem Inti Administrasi Perpajakan (PSIAP) untuk meningkatkan kemudahan akses informasi perpajakan bagi wajib pajak,” terangnya.

Untuk itu, pihaknya mengajak masyarakat untuk berperan dalam meningkatkan budaya integritas di lingkungan Kementerian Keuangan RI dan menyampaikan aduan melalui saluran pengaduan yang tersedia jika menemukan dugaan pelanggaran.

Pada kesempatan itu, Kepala KPP Pratama Praya memberikan penghargaan kepada para wajib pajak dalam berbagai kategori, seperti Wajib Pajak Badan dengan Kontribusi Terbaik dan Wajib Pajak OP dengan Kontribusi Terbaik Tahun 2023.

Ditempat yang sama, Bupati Loteng, HL. Pathul Bahri menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya terhadap kegiatan tersebut. Menurutnya, Tax Gathering ini diadakan sebagai wadah apresiasi dan menjalin silaturahmi dengan wajib pajak serta para pemangku kepentingan.

Pihaknya berharap sinergi yang terjalin dapat mendorong kesadaran wajib pajak dalam berkontribusi membangun negeri melalui penerimaan perpajakan.

“Kami mengajak seluruh pihak untuk patuh membayar pajak demi lancarnya pembangunan, baik nasional maupun daerah,” pungkasnya. |df

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *